MELIHAT POSISI MODULE JOOMLA 1.6 (Seri Belajar Joomla -13)

Tahukah anda bahwa halaman sebuah website Joomla, web terdiri atas module-module dan component. Mengetahui posisi module tersebut berguna untuk mengatur tampilan website agar sesuai dengan keinginan kita.

Sebagai contoh, ketika kita ingin menambahkan sebuah module Polls -yang berfungsi untuk memberikan polling pada sebuah website-  Maka kita bisa meletakkan module tersebut pada posisi kiri (left), atau kanan (Right) atau pada position-1, position-2 dan seterusnya. Posisi – posisi tersebut akan menentukan gaya tampilan website kita.
Untuk mengetahui posisi modul tersebut Joomla!, kita hanya perlu menambahkan query string tp=1. Contohnya:
http://localhost/joomla/index.php?tp=1
atau http://nama-domain/index.php?tp=1
Namun pada Joomla 1.6, anda bisa melihat posisi module tersebut setelah melakukan pengaturan sebagai berikut :
1. Masuk ke BackEnd Joomla 1.6, Pilih menu Site > Global Configuration > System
2. Pada Debug Setting pilih “Yes” kemudian pilih Save&Close


3. Selanjutnya Pilih menu Extension > Template Manager
4. Pilih template yang di inginkan, kemudian klik Option

5. Pada “Preview Module Positions” pilih menjadi Enable kemudian Save


Setelah itu buka website anda dan pada address bar nya ketikkan ini http://www.namawebsite/?tp=1 atau http://www.namawebsite/index.php?tp=1. Maka akan ditampilkan posisi module dari template website yang anda gunakan.

Nah, sekarang saatnya ambil tas besar dan carilah module dan component sebanyak-banyaknya, lalu tempatkan pada lemari..eh..pada posisi yang anda inginkan.

You may also like...